Artikel Ke-251
15 September 2022 Info Humas Mimin
Artikel Ke-251
Selamat bekerja Pengurus Baru OSIS dan MPK SMK Negeri 1 Turen 2022-2023

Pada 13-15 September 2022, Sekbid Kesiswaan SMK Negeri 1 Turen melaksanakan Latihan Dasar Kepemimpinan dan Manajemen OSIS dan MPK masa bakti 2022-2023 SMK Negeri 1 Turen. Kegiatan berlangsung di gedung Graha Saraswati SMK Negeri 1 Turen.

Kegiatan hari pertama ini dibuka oleh Waka Kesiswaan, Ibu Ghoniyatul Maziyah. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk membentuk karakter kepemimpinan yang jujur, bertaqwa, disiplin dan bertanggung jawab.

Kegiatan dilanjutkan dengan materi tentang Negosiasi oleh Ibu Ghoniyatul Maziyah. Beliau menyampaikan pentingnya pribadi dengan komunikasi dan etika yang bagus, agar tercapai negoisasi yang baik dalam setiap kegiatan sehingga tercapai tujuan dengan maksimal.

Bapak Defri Sasanda, selaku staf kesiswaan juga mendapatkan kesempatan untuk menyampaikan materi tentang Dinamika Kelompok. Bu Susi menekankan pada manajemen konflik untuk mencapai cita-cita organisasi. Kekompakan tiap pengurus juga paling penting agar tercapai kesuksesan di setiap kegiatan.

Materi berikutnya tentang kenakalan remaja yang dipandu oleh Ibu Auliya. Beliau menekankan kepada peserta agar selalu bisa memproteksi diri dari narkoba dan pergaulan bebas.

Materi terakhir tentang Program Kerja yang dipandu oleh Staf Kesiswaan, Bapak Afandi Priyo Darsono. Beliau mendampingi dan memandu para pengurus OSIS dan MPK untuk membuat rencana program kerja dan mempresentasikan di depan seluruh peserta.

@kemdikbud.ri
@dindikjatim
@kamivokasi
@direktoratsmk
@mitrasdudi
@cabdinkabmalang
@osismpksmkn1turen
@edyprayoga64

#smk
#kemdikbud
#smknegeri1turen
#vokasikuat
#vokasikuatmenguatkanindonesia
#smkhebat
#smkbisa
#merdeka
#merdekabelajar
#smkn1turen
#malang
#kabmalang
#malangkabupaten
#ldks
#mpk
#osis
#latihandasarkepemimpinan
ARTIKEL LAINNYA
SMK Negeri 1 Turen Meraih Juara Harapan 3 dalam Olimpiade Akuntansi Nasional di Universitas Widya Gama Malang
12 Januari 2024 Jam 07:08
Upacara Virtual Dalam Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI)
18 Agustus 2020 Jam 00:00
Artikel Ke-118
24 Februari 2023 Jam 08:32
Artikel Ke-187
27 Oktober 2022 Jam 15:24
Pelatihan UNBK 2019 Subrayon 03 Rayon 27
14 Februari 2019 Jam 00:00
Kegiatan Sosialisasi PKL Program Keahlian Otomatisasi dan Tata Kelola Perkantoran
17 November 2021 Jam 12:00