SMKN 1 Turen menyelenggarakan acara pemilihan Ketua dan Wakil OSIS 2019/2020
26 September 2019 Info Kesiswaan Mimin
SMKN 1 Turen menyelenggarakan acara pemilihan Ketua dan Wakil OSIS 2019/2020

Salam Demokrasi! Semangat demokrasi siswa/siswi SMKN 1 Turen sangat terasa. Kamis (19/9) SMKN 1 Turen menyelenggarakan acara pemilihan Ketua dan Wakil OSIS 2019/2020. Sejumlah 1.800 siswa ikut menggunakan hak suara mereka dalam pemilihan Ketua dan Wakil OSIS untuk periode 2019/2020. Para kandidat yang mencalonkan diri tentunya sudah melalui proses seleksi yang sangat ketat. Berbekal visi dan misi, serta program kerja, mereka bersaing demi menaklukan kursi Ketua dan Wakil OSIS. Ajang pemilihan ketua dan wakil OSIS ini menjadikan pembelajaran bagi siswa dan siswi untuk belajar berdemokrasi sejak dini. Setelah melalui proses pemungutan suara dan perhitungan suara, terpilihlah Yanwar Prasetyo XI-BDP2 sebagai ketua dan M.Ghozi Bahrul Ulum X-TKJ2 dengan perolehan suara sebanyak 1.256 mengalahkan tiga kandidat lainnya.

Selamat untuk Ananda yang terpilih semoga menjadi Amanah dan tentunya membawa nama baik almamater SMKN 1 TUREN Tercinta (fy)

ARTIKEL LAINNYA
Pupuk Kreativitas dalam HUT RI
29 Agustus 2018 Jam 00:00
Senam Bersama Warga SMKN 1 Turen
25 Juli 2018 Jam 00:00
Tim SMKN 1 Turen Berhasil Meriah Juara 2 dalam Kompetensi Akuntansi SMA/SMK Tingkat Nasional 2021 di Universitas sebelas Maret (UNS) Surakarta
26 September 2021 Jam 05:41
Selamat Hari Pendidikan Nasional
02 Mei 2020 Jam 00:00
MALANG CITY EXPO 2024: Menggali Kearifan Lokal untuk Merayakan 110 Tahun Kota Malang
08 Maret 2024 Jam 10:26
Artikel Ke-174
03 November 2022 Jam 16:51